Babak pertama berlangsung menarik. Messi menjadi momok menakutkan lini belakang Milan. Beberapa kali Pemain Terbaik Dunia 2010 dan 2011 itu mengancam gawang I Rossoneri yang dikawal Christian Abbiati.
Messi mencetak gol pertamanya pada menit ke-11 melalui tendangan penalti. Hadiah penalti diberikan wasit Bjorn Kuipers setelah Luca Antonini melanggar Messi di kotak penalti. Asyik menyerang, gawang Barcelona justru kebobolan pada menit ke-33.
Berawal dari umpan terobosan Zlatan Ibrahimovic, Antonio Nocerino lolos dari jebakan offside dan dengan leluasa melepas tendangan ke pojok kanan gawang Victor Valdes. Azulgrana kembali unggul pada menit ke-41 kembali lewat penalti Messi. Kali ini penalti diberikan setelah Alessandro Nesta menarik baju Sergio Busquets.
Di babak kedua tempo permainan sedikit menurun. Namun, Barcelona tetap mendominasi jalannya pertandingan. Usaha Milan untuk mengoptimalkan serangan balik selalu gagal menembus pertahanan Barcelona.
Tuan rumah menambah keunggulan menjadi 3-1 melalui gol Andres Iniesta. Berawal dari tendangan Messi yang diblok pemain belakang Milan, bola kemudian jatuh ke kaki Iniesta yang kemudian melepaskan bola melewati Abbiati.
Pemain pengganti, Thiago Alcantara, memiliki peluang emas untuk menambah keunggulan Barcelona pada menit ke-69. Setelah menerima umpan Messi, Thiago tinggal berhadapan dengan Abbiati. Namun, tendangannya masih menyamping. Keunggulan 3-1 untuk Barcelona bertahan hingga laga usai.
Dengan kemenangan ini, maka Barcelona akan menghadapi pemenang antara Chelsea melawan Benfica di babak semifinal.
Susunan Pemain Barca vs Milan 3-1 Champions league 2012
Barcelona: Victor Valdes; Daniel Alves, Gerard Piqué (Adriano, 75'), Javier Mascherano, Carles Puyol; Xavi Hernandez (Thiago Alcantara, 63'), Sergio Busquets, Andrés Iniesta; Cesc Fabregas (Seydou Keita, 78'), Lionel Messi, Isaac Cuenca.
AC Milan: Christian Abbiati; Ignazio Abate, Alessandro Nesta, Phillippe Mexes, Luca Antonini; Antonio Nocerino, Massimo Ambrosini; Clarence Seedorf (Alberto Aquilani, 62'), Kevin-Prince Boateng (Alexandre Pato 69', Maxi Lopez 83'), Robinho; Zlatan Ibrahimovic.
Lihat hasil akhir Liga Champions 2012 cuplikan gol video Barcelona vs AC Milan 3-1 youtube. Lionel Messi pecahkan rekor gol Liga Champion.
0 comments:
Post a Comment