Berdasarkan informasi qori (pembaca Alquran), Syarif, akad nikah berjalan lancar. Pasangan tersebut pun tidak terlihat tegang.
"Pada saat akad keduanya berdampingan. Perempuan mengenakan pakaian tradisional yang laki-laki mengenakan jas. Warnanya agak keemasan, nggak tegang. Ketika ijab mantap, hanya sekali," ujar Syarif saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jumat, 10 februari 2012.
Syarif menambahkan, mahar pernikahan pasangan ini berupa seperangkat alat salat dan Alquran. Suasana haru pun menghiasi proses akad nikah pasangan cinta lokasi ini.
"Sempat haru pas izin dari mempelai wanita. Ini juga hadiah ulang tahun ke ibu Arik yang kemarin berulang tahun. Itu yang diucapkan Atalarik Syah," ucapnya.
Akad nikah dihadiri kedua keluarga mempelai dan nantinya akan diakhiri dengan pemotongan kue dari pasangan ini. Rencananya, pukul 15.00 WIB, Atalarik dan Marwa akan menggelar konferensi pers.
"Kue pengantin sekitar setengah meter, warna putih, agak tinggi, pemotongannya itu sebagai bentuk selesainya acara," katanya.
VIVAnews.com
PERNIKAHAN TERTUTUP ATALARIK SYAH-TSANIA MARWA, Atalarik Syah dan Tsania Marwa Resmi Menikah, Cinta Lokasi Atalarik Syah dan Tsania Marwa, Foto Pernikahan Atalarik Syah dan Tsania Marwa
0 comments:
Post a Comment