Pages

Wednesday

TIPS BIJAK MEMANFAATKAN SISA PRODUK KECANTIKAN | Daur Ulang Produk Kecantikan

Kiat Bijak Memanfaatkan Sisa KosmetikTIPS BIJAK MEMANFAATKAN SISA PRODUK KECANTIKAN | Daur Ulang Produk Kecantikan. KETIMBANG dibuang, kenapa tidak memanfaatkan produk kecantikan bekas Anda? Jika bingung memanfaatkannya, kiat-kiat ini dapat membantu. Baca juga TEROBSESI DENGAN 'BARBIE', GADIS RUSIA ROMBAK TOTAL WAJAH & TUBUH [VIDEO+FOTO] | "Barbie Hidup" Hebohkan Rusia dan CARA MERAWAT KULIT CANTIK Fakta-Fakta Menarik Soal Kesehatan Kulit
Memanfaatkan produk bekas adalah langkah ramah lingkungan yang perlu digalakkan. Sebagai wanita, Anda dapat berpartisipasi dengan memanfaatkan produk kecantikan bekas yang sudah tidak terpakai lagi. Ikuti trik ini, seperti dilansir Real Beauty.

- Gunakan palet atau tempat make up kosong untuk menaruh potongan blush on padat, foundation bubuk dan eye shadow.

- Tangkal jerawat punggung dengan menggunakan sabun jerawat untuk wajah Anda. Asam salisilat dalam sabun bekerja membersihkan sampai dalam pori-pori, tidak hanya di wajah tapi juga di leher.

- Cobalah gunakan dan kreasikan eyeliner antiair Anda sebagai cat kuku.

- Gunakan tisu basah untuk membersihkan segala hal.

- Jika kutikula Anda kering, gunakan lip balm untuk menghaluskannya dan membuat pedicure lebih tahan lama.

- Kotak lensa bekas bisa digunakan untuk menyimpan vitamin, potongan lipstik, atau bulu mata palsu.

- Jika foundation yang Anda beli terlalu gelap untuk kulit, campurkan losion dengan foundation dan usapkan pada kaki dan tangan Anda. Kaki dan tangan pun akan terlihat kecokelatan.

- Taruh sisa parfum di kamar mandi untuk difungsikan sebagai pengharum udara. Selain itu, botol parfum yang cantik akan berguna sebagai dekorator kamar mandi.

- Jika ada bulu mata palsu yang sering Anda pakai dan ingin terlihat baru, rendam dalam air hangat selama 10 menit. Kemudian, bersihkan dari lem dan riasan dengan kapas, serta make up remover. Keringkan semalaman.

- Anda bisa menggunakan blush on sebagai pemerah bibir.

- Gunakan kuas untuk mengaplikasikan lipstik di bibir Anda untuk mendapat hasil yang sempurna.

- Sebelum Anda membuang maskara yang sudah kering, bersihkan tongkat dan wadah maskara. Bulu pada tongkat maskara sempurna untuk membersihkan kuku bagian bawah.

- Jika Anda cat kuku Anda mengeras, cairkan kembali dengan beberapa tetes aseton.

- Bersihkan tempat dan bola roll on deodorant yang sudah kosong, isi dengan minyak zaitun. Anda dapat menggunakannya kembali untuk memijat tubuh.

- Rendam kaki Anda dengan air yang telah ditambah setetes losion atau body oil agar kaki Anda lembut.

- Kaleng hairspray kosong dapat diisi cat untuk membuat lukisan.

- Sikat gigi juga bisa digunakan untuk membersihkan perhiasan Anda.

- Jika Anda kehabisan krim pencukur bulu, gunakan losion.

- Gunakan catokan rambut untuk meluruskan kerut di baju Anda.

TIPS BIJAK MEMANFAATKAN SISA PRODUK KECANTIKAN, Daur Ulang Produk Kecantikan, Tips Hemat Memanfaatkan Sisa Kosmetik, Cara Hidup Ramah Lingkungan dengan Sisa Produk Kosmetik

No comments:

Post a Comment