Beberapa artis di bawah ini tak ragu menguras koceknya untuk mendapatkan kecantikan atau sekedar memotong rambut.
Jennifer Aniston
Untuk biaya kecantikan rambut, kulit, alis, diet, dan pembentukan tubuh.
Aktris yang tenar lewat serial komedi Friends, Jennifer Aniston, dikenal memiliki kecantikan yang unik. Tetapi kecantikan alami yang ia miliki harus dijaga dan dipertahankan. Ia harus membayar harga yang tidak murah.
Berapa perkiraannya?
Rambut
Biasanya, Jennifer memtong rambutnya di salon milik penata rambut kenaman, Chris McMillan. Dikabarkan, untuk memotong rambut di sana, butuh sekitar 200-350 dolar Amerika (Rp1.700.000-3.000.000). Tetapi untuk penataan langsung dengan si pemilik, harus membayar sekitar 600 dolar Amerika (Rp5 juta).
Jennifer juga biasa mewarnai rambutnya setiap kunjungan ke salon. Untuk mewarnai rambut di salon yang sama, harganya 320 dolar Amerika (Rp2,7 juta). Jadi total untuk mendandani rambutnya yang terkenal itu;
Setiap 6 minggu, sekitar 920 dolar Amerika (Rp7.9 juta). Sedikit tambahan lagi untuk perawatan di rumah, ada shampo, kondisioner, dan masker sekitar 29.95 dolar Amerika (Rp250.000).
Perawatan kulit
Produk kecantikan kulit yang paling sering digunakan Jen antara lain; Neutrogena Facial Cleansing Bar seharga 3.45 dolar Amerika (Rp30.000), dan dr Hauschka Rose Day Cream 47 dolar Amerika (Rp400.000).Setiap kali harus tampil di karpet merah, Jennifer biasa mampir dulu ke Tracie Martyn Spa untuk facial, yang rata-rata mencapai harga 450 dolar Amerika (Rp3.9juta). Produk perawatan dari tempat spa ini biasanya dipasang harga 391.50 dolar Amerika (Rp3.3 juta). Total: 891.95 dolar Amerika (Rp 7.6 juta).
Rias wajah
Perkiraan merek rias wajah yang digunakan Jennifer:
Benefit Dr Feelgood, 29 dolar Amerika (Rp250.000), Chanel Teint Innocence Fluide in Wheat, 49 dolar Amerika (Rp419.000), Cle de Peau Teint Naturel Creme Foundation in O30, 88 dolar Amerika (Rp753.000), Stila Convertible Cheek Color in Orchid, 24 dolar Amerika (Rp205.000), Chanel Irreelle Blush Silky Cheek Colour in In Love, 45 dolar Amerika (Rp385.000), Chanel Ombre Essentielle Soft Touch Eyeshadow in Ebony, 28.50 dolar Amerika (Rp244.000), Chanel Les Divines Mattes Quadra Eyeshadow, 57 dolar Amerika (Rp488.000), Nars Cream Eyeshadow in Demon Lover, 23 dolar Amerika (Rp197.000),Chanel Inimitable Mascara in Noir, 30 dolar Amerika (Rp256.000), Chanel Glossimer Lip Gloss in Bel-Air, 28.50 dolar Amerika (Rp244.000). Total perkiraan: 402 dolar Amerika (Rp3.450.000).
Alis mata
Penata alis mata kenamaan yang biasa menata artis-artis mancanegara, Anastasia Soare, biasanya menagihkan biaya sebesar $120 (Rp1.027.000) untuk kunjungan pertama dan sebesar $80 (Rp684.000).
Hidung
Jennifer mengakui dirinya dua kali menjalani operasi plastik untuk perbaikan bentuk hidung akibat tulangnya yang sedikit bengkok. Untuk perawatan operasi ini, ia dikabarkan mengunjungi dr Raj Kanodia yang rata-rata biaya operasinya sekitar $9.000-$12.000 (Rp77-102 juta).
Warna kulit
Kulit kekuningan Jennifer didapat dari perawatan semprot pewarna kulit (tanning spray), yang membutuhkan sekitar 45 dolar Amerika (Rp385.000), dan bertahan sekitar 2 minggu.
Tubuh
Pelatih pribadi yoga Jennifer Aniston, Mandy Ingber dikabarkan seharga 300 dolar Amerika (Rp2.5 juta) per jam. Jika dikalikan 3 jam per minggu, maka total biaya pelatih pribadi ini sekitar 900 dolar Amerika (Rp7.7 juta).
Untuk menjaga ukuran dan bentuk tubuh, Jennifer juga dikabarkan berlangganan makanan katering khusus diet, Diet Design. Konsultasinya seharga 300 dolar Amerika (Rp2.5 juta), makanan yang dibuatkan khusus seharga 385 dolar Amerika (Rp3.3 juta) untuk 1 minggu. Jika ditotal, maka angka yang ia keluarkan sekitar 11.933 dolar Amerika (Rp102 juta).
Beyonce
Facial emas yang dilakukan Beyonce menjadi perawatan favoritnya. Tak tanggung-tanggung pelantun "If I Were a Boy" itu rela membayar biaya perawatan dengan harga 400 ribu dolar Amerika atau sekitar Rp3,44 miliar. Perawatanlah yang membuat kulit Beyonce menjadi kencang.
Si kembar Olsen
Mereka melakukan pedicure kulit ular. Mary-Kate dan Asley Oslen selalu tampil dengan kuku-kuku cantiknya, tapi perawatan kuku tersebut menguras kocek cukup dalam. Demi menghias kuku kaki, mereka rela mengeluarkan biaya sebesar 300 ribu dolar Amerika atau sekitar Rp2,5 miliar. Perawatan pedicure menggunakan kulit ular asli itu justru membuat mereka tampil lebih percaya diri, padahal kuku-kuku itu hanya bertahan sekitar 2 minggu.
Rihanna
Penyanyi yang hobi gonta ganti potongan rambut ini selalu memercayakan penampilan rambutnya pada Ursula Stephens. Sekali mengganti potongan rambut, Rihanna merogoh koceknya 3.300 dolar Amerika atau Rp28,3 juta. Dalam seminggu ia bahkan menghabiskan lebih dari 15.000 dolar Amerika setara Rp128,4 juta demi penampilan rambut terbaiknya.
Victoria Beckham
Istri David Beckham ini menjalani facial burung Nightingale atau yang dikenal dengan bulbul.Kotoran dari burung bulbul yang dikenal sebagai werbler semak Jepang dikatakan untuk meringankan dan terkelupas kulit. Para kotoran burung dikeringkan dengan sinar matahari untuk membunuh semua kuman, lalu ditumbuk menjadi bubuk dan dijual sebagai pengobatan kecantikan.
Spa banyak yang menggunakan bahan rahasia ini dan biayanya hampir 200 dolar Amerika untuk wajah saja. Nama jepang untuk bedak ini adalah Uguisu Fun No. Uguisu adalah kata jepang untuk burung (atau burung bulbul) werbler.
Rahasia kecantikan Victoria Beckham ini juga disebut sebagai "Geisha wajah" seperti yang telah digunakan selama berabad-abad oleh gadis-gadis Geisha dan aktor Kabuki untuk menghapus riasan timbal, dan juga memutihkan kulit.
Jadi jangan heran kalau mereka selalu tampil cantik dan memukau. Semua itu ternyata tak murah.
WOW, BIAYA KECANTIKAN SELANGIT ALA ARTIS HOLLYWOOD, Cantik itu Mahal, Rahasia Kecantikan Selebriti Dunia, Tips Unik Kecantikan Selebriti Dunia,
0 comments:
Post a Comment