Dalam laga yang dihelat di Old Trafford itu, 'Setan Merah' sudah unggul tiga gol lebih dulu di babak pertama. Chris Smalling, Luis Nani dan Wayne Rooney.
Fernando Torres mencetak gol hiburan untuk Chelsea di awal babak kedua. Dengan kemenangan ini The Red Devils masih meraih nilai sempurna dari lima laga awalnya.
Pasukan Sir Alex Ferguson ini unggul dua poin atas Manchester City yang bermain seri 2-2 dengan Fulham.
Sementara itu The Blues berada di posisi ketiga dengan 10 poin dari lima laga awalnya sekaligus kekalahan pertama musim ini.
Jalannya pertandingan Manchester United MU vs Chelsea Liga Inggris 2011
Pada menit 2 Ramires nyaris saja membobol gawang MU. Umpan lambung Ashley Cole menuju Ramires di tiang jauh dan sepakannya masih tertahan kaki David De Gea.
Smalling! Pada menit ke-7 MU unggul lebih dulu. Free kick Ashley Young di sisi kanan pertahanan Chelsea menuju kotak penalti dan disambut tandukan Young. Petr Cech hanya terpaku melihat gawangnya bobol.
Para pemain Chelsea sempat memprotesnya karena posisi Smalling dianggap offside.
Pada menit 14 tandukan Branislav Ivanovic meneruskan korner Mata masih tepat di tangkapan De Gea.
De Gea ! Pada menit 26 tembakan Daniel Sturridge dari jarak dekat dan tak terkawal mampu ditepis oleh De Gea. Sebelumnya Sturridge menerima assist dari Fernando Torres.
MU menggandakan keunggulan di menit 37 lewat Nani. Mendapat bola di sayap kanan, Nani menggiring bola hingga mendekati kotak penalti dan sepakan keras kaki kanan dilepaskan yang bersarang di pojok kanan atas gawang Cech.
Di penghujung babak pertama, Rooney membuat gol ketiga MU. Diawali sebuah kemelut di depan gawang Chelsea, Rooney yang berdiri bebas dengan mudah menceploskan bola ke jala Cech.
Semenit setelah restart, umpan terobosan Nicolas Anelka disambut Torres dan dengan dingin ia mencungkil bola melewati De Gea.
Pada menit ke-55 MU mendapat hadiah penalti menyusul pelanggaran Jose Bosingwa kepada Nani. Sayang Rooney yang maju sebagai eksekutor gagal menaklukkan Cech setelah bola hasil sepakannya melebar.
Pada menit ke 71 Torres kembali menunjukkan ancaman untuk pertahanan MU. Melewati dua hadangan pemain MU, Torres melepaskan sepakan kaki kiri yang masih bisa ditepis De Gea.
Bola rebound lantas diambil Torres, sayang tembakannya masih melambung jauh di atas mistar gawang.
Empat menit setelahnya Rooney nyaris memperbesar skor setelah mendapat umpan tarik dari Evra, sepakan penyerang 25 tahun itu masih membentur tiang gawang.
Torres! Pada menit ke-83 penyerang asal Spanyol itu punya kesempatan emas mencetak gol. Lolos dari jebakan offside dan berhasil mengecoh De Gea, tembakannya dari jarak 5 yard di depan gawang kosong malah melebar.
Dimitar Berbatov di menit ke 90 juga melakukan hal sama ketika tembakannya memanfaatkan umpan Rooney membuat bola bergulir ke gawang. Tapi dengan cepat Cole menghalaunya.
Susunan pemain
Man United : De Gea, Smalling (Valencia 62'), Jones, Evans, Evra, Nani, Fletcher, Anderson (Carrick 63), Young, Rooney, Hernandez (Berbatov 79')
Chelsea: Cech, Bosingwa, Ivanovic, Terry, Cole, Meireles (Mikel 79'), Ramires, Lampard (Anelka 45'), Sturridge (Lukaku 68'), Torres, Mata
Berikut ini hasil Liga Inggris 2011/2012 pertandingan cuplikan gol video Manchester United vs Chelsea 3-1. Gol cantik Nani dan drama gawang kosong Torres mewarnai pertemuan klub papan atas Liga Primer Inggris. MU sukses memimpin klasemen sementara Liga Inggris 2011 dengan poin penuh dari 5 pertandingan awal. Sayang hat-trick beruntun Rooney gagal ya karena kepleset :) 18/9/11
0 comments:
Post a Comment