Pages

Monday

PERTAMINA BELI KAPAL MATINDOK BARU 2012 | Tujuannya Untuk Meningkatkan Ketahanan Pasokan Nasional.

Profil Lengkap Pertamina Tambah Kapal BaruPERTAMINA BELI KAPAL MATINDOK BARU 2012 | Tujuannya Untuk Meningkatkan Ketahanan Pasokan Nasional. PT Pertamina (Persero) menggelontorkan dana sekitar 12 juta dollar AS untuk menambah kapal pengangkut bahan bakar minyak. Hal ini untuk memperkuat armada transportasi BBM demi meningkatkan ketahanan pasokan energi nasional.




Kapal pengangkut BBM dengan kapal Matindok itu berkapasitas 3.500 long ton deadweight (LTDW). Kapal Matindok yang dibangun PT Dumas Tanjung Perak Shipyard itu merupakan kapal ke-51 milik Pertamina dari total sekitar 175 kapal yang dioperasikan di dalam negeri. Matindok diproduksi dalam jangka waktu sekitar 20 bulan terhitung sejak pemesanan pada Mei 2010. Investasi Pertamina untuk kapal yang termasuk kategori small I itu mencapai 12 juta dollar AS.

Kapal Matindok akan mulai beroperasi akhir September, direncanakan mengangkut BBM dari Ternate, Kupang, Plaju, dan Padang ke daerah-daerah di Nusa Tenggara Timur, seperti Reo, Maumere, Waingapu, Kalabahi, Attapupu,dan Ende; Pontianak, Kalimantan; dan Bengkulu, Sumatera. "Kapal Matindok ini tidak hanya untuk menjamin distribusi BBM ke seluruh pelosok negeri, tetapi juga daerah konflik yang belum tentu kapal carter bersedia untuk melayani," kata Wakil Presiden Komunikasi Korporat Pertamina Ali Mundakir, dalam keterangan pers, Senin (9/7/2012), di Jakarta. Karena wilayahnya yang luas dan terdiri dari ribuan pulau, penyediaan BBM di Indonesia amat kompleks.

Karena itu, perlu infrastruktur penyediaan BBM yang tidak sederhana pula. Sementara BBM yang dihasilkan oleh sejumlah kilang Pertamina didistribusikan ke depot-depot utama melalui kapal-kapal dengan ukuran besar dan sedang. Kemudian BBM akan didistribusikan ke depot kecil dengan kapal berukuran kecil, baik milik Pertamina maupun carter. Penambahan kapal milik Pertamina ini, lanjut Ali Mundakir, diyakini akan meningkatkan efisiensi biaya transportasi BBM. Selain itu, hal ini untuk memenuhi azas cabotage (kewajiban memakai bendera Indonesia untuk kapal yang masuk perairan Indonesia). Hingga akhir 2013, Pertamina direncanakan memiliki 64 kapal yang berstatus milik sendiri. Sebanyak 29 kapal atau 47 persen merupakan kapal yang diproduksi galangan kapal nasional, 21 unit di antaranya telah beroperasi dan 8 unit dalam tahap konstruksi oleh PAL, DPS, Dumas, dan Daya Radar Utama.  

PERTAMINA BELI KAPAL MATINDOK BARU 2012 | Tujuannya Untuk Meningkatkan Ketahanan Pasokan Nasional. Penyebab Pertamina Menambah Kapal Baru 2012, Daftar Armada Terbaru Pertamina 2012, Profil Lengkap Pertamina Indonesia

No comments:

Post a Comment