Pages

Tuesday

VIDEO INDONESIA VS PALESTINA 4-1 (YOUTUBE) Gol Timnas Indonesia Hasil Pertandingan Uji Coba

YOUTUBE TIMNAS INDONESIA VS PALESTINA 4-1 GOL BEPE GONZALES Video Indonesia Vs Palestina 4-1 Gol Timnas Indonesia Youtube Hasil Pertandingan Uji Coba. Manahan, Solo - Indonesia meraih kemenangan dalam laga ujicoba melawan Palestina. Sempat ketinggalan 0-1 terlebih dahulu, tim Merah Putih berhasil comeback dan menang 4-1. Lihat Timnas Indonesia Vs Palestina 4-1 Bepe 2 Gol Hasil Uji Coba Timnas Indonesia Terbaru dan Dampak Kenaikan DP Down Payment Kredit Mobil Kebijakan Pemerintah Terbaru.

Dalam pertandingan di Stadion Manahan, Solo, Senin (22/8/2011) malam WIB, Palestina unggul 1-0 melalui Suleiman Obaid di menit ke-48.

Indonesia menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke-65 melalui Hariono. Malang bagi gelandang milik Persib Bandung itu, dia mengalami cedera usai mencetak gol. Saat menyambut bola, ia terkena tendangan dari pemain lawan dan membuat pelipisnya bocor.

Indonesia unggul 2-1 saat pertandingan memasuki menit ke-70 melalui Cristian Gonzales yang memanfaatkan umpan dari M.Ridwan.

Bambang Pamungkas mencetak dua gol terakhir Indonesia, masing-masing di menit ke-78 dan ke-85.

Setelah ini, tim "Merah Putih" akan bertolak ke Timur Tengah dan menjalani ujicoba terakhir melawan Yordania pada 27 Agustus. Ada pun Firman Utina dkk akan melakoni laga kualifikasi Piala Dunia melawan Iran di Teheran, pada awal September mendatang.

Jalannya Pertandingan INA vs Palestina

Pelatih Wim Rijsbergen menurunkan Cristian Gonzales, Irfan Bachdim, dan Bambang Pamungkas sebagai starter. Sementara itu sebagai penjaga gawang dipercayakan kepada Markus Horison.

Palestina sering merepotkan Indonesia di lini tengah. Gelandang bertahan Hariono dipaksa bekerja keras untuk meredam permainan lawan.

Menit ke-18, tim Merah Putih memiliki peluang lewat Bambang Pamungkas. Berawal dari operan Irfan kepada Zulkifi Syukur. Kemudian Zulkifli melepas bola ke kotak penalti. Bola disambut Gonzales dan kemudian disodorkan ke Bepe. Sepakan Bepe masih menyamping.

Empat menit bersalang, giliran Gonzales yang memiliki kans. Umpan terobosan Bepe berhasil dikejar El Loco dan ia melepas tembakan. Namun usahanya masih menyamping dari sasaran.

Menit ke-32, sepakan Hariono dari luar kotak penalti masih bisa diantisipasi kiper Mohammed Shbair.

Sementara itu Palestina juga memiliki sejumlah peluang dengan memanfaatkan kurang rapatnya barisan pertahanan tim Garuda. Namun begitu penyelesaian akhir yang kurang bagus membuat gawang Markus Horison masih aman.

Di menit awal babak kedua, Palestina langsung mengancam gawang Markus Horison.
Gol! Palestina unggul 1-0 melalui Suleiman Obaid di menit ke-48. Usai lolos dari jebakan off-side, Suleiman berhasil melepas tendangan lob yang gagal dihentikan Markus.

Indonesia berusaha mengejar ketinggalan. Namun begitu rangkaian serangan yang coba dibangun tim besutan Wim Rijsbergen masih belum menghadirkan ancaman berarti bagi kiper lawan.

Gol! Indonesia menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke-65 melalui Hariono. Berawal dari tendangan bebas Gonzales yang berhasil ditepis kiper, Hariono menyundul bola untuk menjebol gawang Palestina.

Malang bagi gelandang milik Persib Bandung itu, dia mengalami cedera setelah menjebol gawang lawan. Saat menyambut bola, ia juga terkena tendangan dari pemain lawan yang membuat pelipisnya bocor.

Gol! Indonesia unggul 2-1 saat pertandingan memasuki menit ke-70 melalui Cristian Gonzales yang memanfaatkan umpan dari M.Ridwan.

Bambang Pamungkas! Pemain bernomor 20 ini berhasil membawa Indonesia memperlebar keunggulan menjadi 3-1 di menit ke-78.

Gol ini berawal dari umpan terobosan Gonzaels. Bepe yang lepas dari kawalan pemain Palestina kemudian berlari ke kotak penalti. Meski mkemudian semapat dipepet satu pemain lawan, striker Persija Jakarta itu berhasil melepas tembakan datar yang menembus gawang lawan.

Tujuh menit menuju bubaran, Palestina beberapa kali melancarkan tekanan lewat serangan balik. Sepakan Suleiman bisa ditepis oleh Markus, namun tidak sempurna. Beruntung ada Nasuha yang langsung membuang bola.

Bambang Pamungkas! Bepe berhasil membawa Indonesia unggul 4-1 lewat tendangan keras dari luar kotak penalti di menit ke-85. Gol berawal dari bola yang dioper kepada Gonzales. Namun El Loco kemudian terjatuh karena kawalan pemain lawan. Bola kemudian langsung disambar Bepe untuk menjebol gawang Palestina. detik.com

Susunan Pemain Skuad Timnas Indonesia

Indonesia: Markus Horison, M Nasuha, Zulkifli Syukur, Hamka Hamzah (Beny Wahyudi, 87'), Ambrizal (M Robby, 46'), Hariono (Tony Sucipto, 65'), Firman Utina (Eka Ramdani 91'), Irfan Bachdim (M Ilham, 79'), Bambang Pamungkas, M Ridwan (Oktovianus Maniani, 79'), Cristian Gonzales

Palestina: Mohammed Shbair, Samer Halsi, Rafat Ayyad, Haytham Theeb, Ashraff Alfawaghra (Khaled Salem, 7'), Sulaiman Obaid, Fahed Attal (Iyad Garquod, 80'), Ali Khotib, Hussem Abusalah, Khadeer Abuhammad, Murad Said (Khaled Madi, 90')

Inilah hasil akhir laga uji coba Timnas Indonesia terbaru cuplikan gol video Indonesia vs Palestina youtube. Empat gol yang diciptakan Bambang Pamungkas dkk skuad timnas senior Indonesia menghancurkan pertahanan Palestina. Persiapan Pra Piala Dunia 2014 oke juga. Next Iran Bro! 22/8/11

No comments:

Post a Comment